Header Ads

5 Kesalahan Penyebab Uangmu Selalu Sedikit

TIPS Lunna - Apakah kamu merasa sudah bekerja keras membanting tulang siang malam, tapi uangnya tetap saja sedikit? Atau kamu merasa sudah memiliki gaji besar tetapi tabungannya sedikit, karena selalu ada saja hal yang membuat uangmu mudah keluar?.

Ist. Menyesali Kesalahan (Foto: Sreza24595 - Pixabay)

Jika itu keluhanmu saat ini, sudah saatnya kamu untuk mengetahui apa saja yang menjadi kesalahan sehingga kamu sulit untuk mempunyai uang yang banyak.

Sedikitnya ada lima kesalahan fatal yang sering dilakukan banyak orang sehingga membuat uangnya selalu sedikit. Apa saja lima kesalahan itu? Berikut 5 Kesalahan Fatal yang Membuat Uangmu Selalu Sedikit seperti dikutip dari Firman Pratama.

1. Kamu Lupa Bersyukur

Banyak orang faktanya lupa untuk bersyukur ketika mendapat nikmat. Apalagi untuk nikmat yang kelihatannya sedikit. Keuntungan yang kelihatannya sedikit. Padahal keuntungan itu ya tetap keuntungan. Sehingga tidak pantas ketika mendapatkan rezeki kita lupa bersyukur. Padahal kalau mau bersyukur maka pasti ditambah rezekinya.

2. Kamu Hanya Sibuk Mencari Peluang Bisnis

Uang datang dengan mudah itu bukan dilihat dari apa jenis bisnis atau pekerjaannya. Ketika kamu hanya sibuk mencari peluang bisnis maka kamu lupa untuk memperbaiki program dalam pikiranmu. Padahal yang membuat bisnis itu berhasil adalah isi pikiranmu.

3. Kamu Sering Menyalahkan Keadaan

Apakah kamu suka menyalahkan orang lain, menyalahkan keadaan? Apakah ketika menyalahkan keadaan lantas uangmu bertambah banyak? tentu tidak. Yang ada malahan kamu menjadi tambah stress, menjadi pusing dan membuat kehidupanmu semakin kacau. 

Untuk itu mulai sekarang STOP menyalahkan keadaan. Introspeksi diri dan hadapi setiap tantangan adalah kuncinya.

4. Kamu Tidak Mau Belajar

Dalam mengerjakan sesuatu itu butuh belajar, butuh ilmu. Termasuk juga dalam mengelola keuangan. Mengelola keuangan harus selaras mengelola pikiran. Karena kalau pikiran sudah dikelola dengan baik maka pasti keuangan juga bisa dikelola dengan baik juga. Dengan belajar maka otomatis kamu akan mendapat ilmu. Tujuannya supaya keuanganmu "tidak lebih besar pasak daripada tiang".

5. Kamu Takut Memiliki Uang Banyak

Ada orang yang punya pikiran takut saat memiliki uang banyak, baik itu disadari maupun tidak disadari. Efeknya adalah ketika dia memiliki uang banyak pasti menarik juga kebutuhan yang banyak pula. Efeknya uangnya kembali sedikit. Itu bukan kebetulan, tapi karena anda punya mindset takut memiliki uang banyak. Apakah mindsetmu juga seperti itu?

Jika 5 kesalahan tersebut kamu lakukan saat ini, mulailah dengan perlahan untuk STOP tidak mengulanginya lagi.

Diberdayakan oleh Blogger.